IT Center Batam adalah fasilitas TIK (teknologi informasi dan komunikasi) dengan teknologi tinggi yang dikembangkan oleh BP Batam sebagai bagian dari Proyek e-Government yang dimulai Desember 2007. Ini merupakan inovasi bisnis TIK dan wahana profesional TIK yang dilakukan melalui pelatihan-pelatihan teknis. Ada keyakinan yang kuat bahwa Batam akan ditengarai sebagai pusat TIK di Indonesia dengan masa depan dengan orientasi internasional serta kota bisnis yang menyediakan layanan TIK. Hal ini didukung dengan dimiliknya infrastruktur jaringan informasi dan komunikasi broadband dengan standar tinggi.
Lokasi Strategis
- Lokasi di Selat Malaka, sekitar 20 km dari Singapura.
- Sebagai hub jaringan fiber optic dari Indonesia menuju Asia Pasifik .
- Daerah kepulauan, 130km dari daratan P. Sumatera, 875km dari Jakarta.
- Diluar radius mitigasi bencana/gunung berapi (>15km).
- Tidak berada dalam jalur patahan geologi.
- Tidak berpotensi terhadap Tsunami.
Back-Bone Network Batam
- Terhubung dengan jaringan fiber optik Telkom Indonesia berkapasitas 40 Gbps .
- Interkoneksi dengan seluruh unit kerja BP Batam melalui jaringan fiber optik sepanjang 105 km.
- Terhubung dengan jaringan fiber optic Palapa Ring.
- Dilengkapi dengan jaringan telepon Fixed Line dan VOIP.
Keamanan Dan Kehandalan
- UPS 30 menit : Operate & Redundant.
- Generator 500 kVA : Operate & Redundant.
- Power Supply : PLN 864 kVA.
- Fire Suppression : Dry Pre-action+Gas.
- Sistem pendeteksi kebocoran gas, api dan asap.
- Sistem pemadaman bahaya kebakaran FM-200.
- CCTV System.
- Security 24/7 w/ Security Gate.
- Radio Frequency Identification (RFID) Gate.
- Integrated Grounding sebesar < 0.5 ohm.
It Training Centre
Keunggulan :
- Lokasi Strategis.
- Kelengkapan Sarana dan Fasilitas Pelatihan.
- Pelatihan Bersertifikat.
Pelayanan Pelatihan :
- Hardware Komputer.
- Pemrograman.
- Database.
- Jaringan.
- Aplikasi Perkantoran.
- MS Office.
- Web Design.
- Oracle.
- e-Government.